Wisata IT Omadata pada hari Kamis, 21 Juli 2022 hari ini merupakan kunjungan istimewa, karena kami menerima tamu IT dari Universitas Widya Dharma Klaten. Di kunjungan ini para mahasiswa mendapatkan wawasan tentang definisi Data Center secara detail, mereka diberi pemahaman seputar Data Center Technology, seperti gambaran konsep Colocation, fasilitas yang diberikan Omadata, layanan yang ditawarkan oleh Omadata, target market Omadata, tantangan bisnis, hingga benefits yang diperoleh.
Tidak hanya itu, para mahasiswa dan dosen juga diajak untuk mengunjungi ruang server atau ruang data center milik Omadata. Dari sini para peserta dan dosen diharap mendapatkan pandangan tentang infrastruktur terbaik yang harus dimiliki oleh perusahaan Data Center dan seperti apa maintenance atau pemeliharaan terhadap server fisik. Pada sesi kunjungan ini, peserta diberi ijin untuk mengelilingi area data center dengan beberapa peraturan yang tidak dapat dilanggar, seperti diharuskan membuka alas kaki, dilarang makan dan minum di area data center, dan dilarang berfoto selama berada di ruangan.
Para peserta dari Universitas Widya Dharma Klaten terlihat sangat antusias saat berada di ruang server, menurut salah satu peserta, ini pertama kali mereka melihat langsung Colocation Rack dengan banyaknya server di dalamnya.
Diakhir kunjungan, tim Omadata memberikan Sertifikat Peserta kepada seluruh mahasiswa. Tujuan dari kunjungan wisata IT ini adalah untuk memberikan pengetahuan kepada semua mahasiswa dan bertujuan untuk mengenalkan peluang karir yang bisa didapatkan ketika mereka terjun ke dunia IT.